Anggota DPRD Kota Tanjungbalai MBP Gelar Semarak Ramadhan Berbudi

oleh

Asahansatu || Anggota DPRD Kota Tanjungbalai dari Partai PKS Mas Budi Panjaitan (MBP) mengadakan kegiatan Semarak Ramadhan Berbudi 1441 Hijriyah, Senin (3/5/2021) sore. Acara tersebut dihadiri Wakil Walikota Tanjungbalai H.Waris Thalib dan mewakili Kadis Pendidikan Dahnial, tokoh masyarakat serta Kepala Lingkungan setempat.

Kegiatan Semarak Ramadhan Berbudi dilaksanakan dari mulai 21 sampai dengan 30 Ramadhan mendatang.

Kegiatan yang diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya memberikan takjil, mewarnai, drama religi, stand up religi, puisi religi dan festival Beduk di malam takbiran.

Wakil Wali Kota Tanjungbalai H.Waris Tholib turut menghadiri acara Semarak Ramdhan Berbudi 1442 H yang digagas oleh anggota DPRD Tanjungbalai, Mas Budi Panjaitan dikediamannya di Jalan A Sani Sitorus, Lingkungan II, Kelurahan Semula Jadi, Kecamatan Datuk Bandar Timur.

Acara yang dibuka oleh Wakil Wali Kota Waris Tholib ditandai dengan pemberian sembako secara simbolis kepada 10 anak yatim/piatu.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota H.Waris Tholib menyambut baik dan sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh saudara kita Mas Budi Panjaitan yang juga kita kenal bersama adalah salah seorang anggota DPRD Tanjungbalai, terlebih kegiatan ini terlaksana dibulan yang penuh berkah, bulan suci Ramadhan.

“Kiranya kegiatan seperti ini dapat terus terlaksana dan diikuti oleh anggota dewan kita lainnya. Dengan diadakannya kegiatan seperti ini, Wakil Wali Kota berpesan kepada seluruh yang hadir agar tidak menyia-nyiakan bulan yang penuh berkah ini, mari kita isi kegiatan bulan ramadhan dengan kegiatan yang positif khususnya kegiatan keagamaan agar kita mendapat keberkahan dan ridho dari Allah SWT”, pungkasnya.

Sementara itu, Mas Budi Panjaitan yang juga anggota DPRD Kota Tanjungbalai mengatakan siap bersinergi dan bergandengan tangan dengan Pemerintah Kota ikut dalam hal mewujudkan salah satu Misi Kota Tanjungbalai yakni Religius.(HNS)