Gelandang Timnas U19 Belum Ketahui Kekuatan Korea Selatan

oleh
oleh
Gambar : Internet

Tangerang – Gelandang Timnas Indonesia U19  Syahrian Abimanyu, belum mengetahui kekuatan dan permainan Korea Selatan yang merupakan tuan rumah Grup F kualifikasi Piala Asia U-19 2018. Abimanyu mengaku baru mengenal permainan tiga tim lawan selain tim tuan rumah.

Timnas Indonesia U-19 bertolak ke Korea Selatan menggunakan pesawat Asiana Airlines dari Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Sabtu (28/10/2017). Tim Garuda Nusantara akan memulai kiprah mereka di turnamen kualifikasi tersebut pada Selasa (31/10/2017) dengan menghadapi Brunei Darussalam.

Bicara soal laga pertama kontra Brunei Darussalam, Abi sudah cukup mengetahui permainan tim lawan yang sudah pernah dihadapi di Piala AFF U-18 2017 itu. Pemain Persija Jakarta U-19 itu  juga mengetahui permainan dua tim Asia Tenggara, Timor Leste dan Malaysia.
Namun, ketika bicara soal tim tuan rumah Korea Selatan, Abi tak bisa banyak berkomentar. Menurutnya,  Korea Selatan adalah satu-satunya tim yang belum diketahui kekuatannya.

“Kalau Brunei sudah pernah kami hadapi di Piala AFF, jadi kami tahu bagaimana harus menghadapi mereka lagi. Selain itu, Malaysia dan Timor Leste belum terlalu tahu, tapi sudah bisa terbayang bagaimana permainan mereka karena kami sempat melihatnya di Piala AFF, terutama Malaysia yang bermain di pertandingan final,” ujar Abi kepada Bola.com saat beranjak memasuki area check in di Terminal 2D Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta, Sabtu (28/10/2017) malam WIB.

“Kalau Korea Selatan jujur belum melihat permainannya. Kami juga belum melihat video permainan tim mereka. Mungkin yang menjadi referensi adalah ketika Timnas U-19 era Evan Dimas bisa mengalahkan Korea Selatan. Kalau tim mereka yang saat ini, saya belum tahu,” lanjutnya.

Kendati masih menerka-nerka seperti apa permainan Korea Selatan, pemain yang pernah menimba ilmu di Spanyol memastikan Timnas Indonesia U-19 sudah sangat siap untuk menjalani fase kualifikasi dengan sangat baik.

“Bicara persiapan kami sangat siap. Kami sudah mempersiapkan mental dengan sangat baik,” ujar gelandang Timnas Indonesia U-19 itu.

Timnas Indonesia U19 memulai kiprah di Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 dengan menghadapi Brunei Darussalam, Selasa (31/10/2017). Setelah itu, Timor Leste, Korea Selatan, dan terakhir Malaysia, akan dihadapi tim asuhan Indra Sjafri itu pada 2, 4, dan 6 November 2017.

No More Posts Available.

No more pages to load.