Asahan — Di hari kedua pencarian, Tim BPBD Kabupaten Asahan bersama dengan BNPP Pos Tanjung Balai dibantu dengan masyarakat, berhasil menemukan Zulfahri Abdillah Tanjung (15) remaja laki-laki yang dikabarkan hanyut di Aliran Sungai Silau tepatnya di beting Lingkungan II Kelurahan Sendang Sari, Kecamatan Kota Kisaran Barat, pada Senin (13/1) lalu.
Zulfahri ditemukan dalam keadaan sudah tidak bernyawa (meninggal dunia-red).
Dari laporan BPBD Kabupaten Asahan, bahwa proses pencarian dilakukan dengan menggunakan 2 perahu LCR bermesin dan melibatkan 40 orang personil gabungan. Sementara itu, korban ditemukan sekitar 30-50m dari titik hanyut.
Saat ini Tim Penyelamat telah mengevakuasi korban, untuk selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga di rumah duka.(**)