Asahan – Tim PSSA Asahan U15 yang diberi nama Sepakbola Anak Indonesia (SBAI) program Kemenpora/Blisbi ikuti turnamen tahunan Barcelona Cup 2017 di Salou Barcelona, Spanyol mulai sabtu (28/10).
Informasi dihimpun dari release press PSSA dari Salou Barcelona, Jumat (27/10) yang posting di grup whattshap Dinas Kominfo oleh Ketua KONI Kabupaten Asahan Nurkarim Nehe.
Tim asuhan A Rahman Marabessy itu berada di grup A bersama tim tuan rumah UE Bufala Catalinia, dua tim dari Swedia Fortuna FF dan Taby FK, Klamentsurd Norwegia dan Newbridge Town Irlandia.
Tim yang dibiayai Pemkab Asahan itu merupakan Tim yang mewakili Sumut di Piala Suratin dan masuk final setelah menyingkirkan tuan rumah DI Yogyakarta 3 – , oleh Blisbi pusat/Kemenpora PSSA Asahan U15 diusulkan ikut Barcelona Cup 2017, hal itu dikatakan Armen Margolang selaku Ketua Askab PSSI Asahan yang juga menjabat Ketua Blisbi Sumut.
Ditengah suksesnya penganggaran yang ditampung di P APBD Asahan Tahun 2017 untuk menyukseskan pembinaan Sepakbola khususnya PSSA Asahan U15 hingga berangkat mengikuti turnamen di Spanyol, mendapat sindiran dari masyarakat.
Seperti dikutip dari postingan Wahyu Adi di akun facebooknya, “Selamat dan sukses atas keberangkatan beramai – ramai anggota DPRD ke Negara Spanyol….3,5 Milyard,”.

Sementara Juli Hernani lewat akun facebooknya mengomentari postingan wahyu Adi,” Kalau blh tau tu DPRD mana ya bg? Thn 2019 nanti biar nyalon dari sana saya..pengen juga bisa studi banding ke luar negri..krna kami di Asahan gk diizinkan tu…,”.
Akun facebook atas nama Mbak Nana juga ikut nimbrung mengomentari postingan itu, “manisnya menikmati uang negara seperti mandi madu kato Elvis..,”. (Lintang)